Kamis, 08 Maret 2012

Mimpi Besarku

hay blogger mania, apa kbar kalian hari ini???
semoga masih dalam keadaan baik-baik saja, dan selalu dalam lindungan ALLAH SWT. AMIIN !
Sesuai dengan judul tulisanku diatas, kali ini saya akan membahas tentang salah satu mimpi besarku. Tentunya setiap orang bebas untuk memimpikan suatu hal sesuai dengan kehendaknya, begitu pula diriku sendiri. Kali ini, salah satu mimpi besarku yang akan saya bagikan dengan teman-teman semua adalah mengenai cita-cita untuk melanjutkan studi strata 2 (S2) di luar negeri yaitu di Departement of Marine Technology, The University of Newcastle, England. Mungkin terdengar seperti suatu cita-cita yang mustahil atau sangat sulit untuk dapat terkabulkan. Mungkin itu hanya pendapat orang-orang yang mudah untuk berputus asa atau orang-orang yang pesimis akan cita-citanya.
Ketika saya Aliyah (SMA) dulu saya bercita-cita untuk melanjutkan studi Strata 1 (S1) saya di Jawa Timur. Harus di akui bahwasanya Jawa Timur adalah salah satu propinsi yang dijadikan tolok ukur mutu pendidikan di Indonesia. Ketika itu saya mungkin hanya berspekulasi untuk dapat melanjutkan kuliah S1 saya di Jawa Timur. Saya terus berusaha untuk dapat mewujudkan mimpi saya itu, dan ALLAH SWT menunjukkan kuasanya kepada saya. AlhamduliLLAH ALLAH memilih Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya atau yang lebih di kenal dengan ITS Surabaya sebagai tempat saya menuntut ilmu. Bahkan ALLAH memberikan saya suatu anugerah terindah yaitu saya melanjutkan kuliah di ITS Surabaya dengan predikat beasiswa prestasi Nasional dari Kementerian Agama (KEMENAG) RI. Suatu anugerah yang amat tak ternilai harganya bagi diriku ini.

Kali ini saya mempunyai mimpi besar berikutnya yaitu melanjutkan studi S2 saya di Departemen Teknologi Kelautan, Universitas Newcastle Inggris. Departemen Teknologi Kelautan Universitas Newcastle Inggris merupakan departemen yang sangat terkenal di dunia untuk spesifikasi tentang teknologi kelautan. Saya yakin bahwasanya suatu saat nanti saya akan menjadi salah satu dari alumni Universitas Newcastle tersebut. Saya sangat senang segala sesuatu yang berhubungan dengan ilmu kelautan. Indonesia merupakan negara maritim, dan Indonesia sangat membutuhkan banyak tenaga ahli di bidang kelautan. Hal tersebutlah yang membuat saya merasa bahwa di bidang kelautanlah sebaiknya saya mengasa potensi diriku.
Saya yakin bahwa saya dapat menggapainya. Semoga dengan usaha keras dan doa' sebagai kunci utama bagi saya untuk mencapai salah satu dari mimpi besarku ini.
AMIIN YAA ALLAH :)

Salim
1508 100 703
Menteri Dalam Negeri BEM FMIPA ITS Surabaya 2010/2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar